Wednesday, July 18, 2007

Labsky sekarang...

Kebayoran, 19 July 2007

This is good news or bad news? Saya ga tau. Labsky sekarang menjadi lebih religius. Menurut bocoran info dari rekan-rekan guru yang sering berkunjung ke lab computer, tema Labsky untuk tahun ini adalah Religius (tepatnya saya ga tau). Dan proses KBM akan mengarah pada perbaikan akhlaqul karimah. Sebuah berita gembira kah? Bagi saya tentu. Mudah-mudahan ini akan ber imbas baik ke saya secara pribadi.

Awalnya saya agak pesimis. Karena kebijakan ini terkesan dipaksakan. Dan dikhawatirkan (khususnya) bagi para siswa akan merasa terkekang dan cenderung memberontak. Tapi ternyata kekhawatiran saya tidak semuanya benar. Dan terbukti, di awal kebijakan ini dijalankan, sudah banyak “memakan korban”. Terutama bagi para guru, yang mana mereka sebagai garda terdepan pengawal kebijakan ini.. Indikasinya mudah saja, lab computer yang sering menjadi tempat berkumpul sebagian guru untuk bermain OL game, menjadi semakin sepi. Biasanya mereka bermain tak kenal waktu. Bahkan cenderung sering mengabaikan waktu sholat. Tapi alhamdulillah, sekarang sudah semakin berubah. Sekarang para guru lebih suka berada di Masjid dan sholat berjama’ah (di awal waktu) bersama para siswa.

Lalu, bagaimana siswa nya? Memang belum terlalu terlihat. Karena intensitas proses KBM belum terlalu menggeliat. Tapi dari daftar sebagian anak yang saya black list (kebanyakan karena sikapnya), sudah semakin berkurang. 1 atau 2 anak masih tetap ada, tapi saya yakin dan saya harapkan, mereka lambat laun akan berubah.

Dalam kacamata saya, Labsky semakin dewasa. Dan mudah-mudahan kebaikan yang dicanangkan lewat sebuah program, bisa lebih terinternalisasi ke dalam diri para civitasnya, termasuk saya di dalamnya. Dan saya hanya mau katakan, saya bangga menjadi bagian dari sekolah ini. Semoga bermanfaat.

No comments: